Memainkan musik dan lagu-lagu favorit di HP tentu menjadi kegiatan yang paling sering dilakukan oleh banyak orang. Maka dari itu, tentu membutuhkan aplikasi pemutar musik Android yang praktis membuatmu bisa kapan saja mendengarkan lagu kesayangan.
Dengan musik tentu akan membuat hidupmu menjadi lebih berwarna dan mengasyikkan. Musik juga akan mendorong semangatmu untuk menjalankan rutinitas harian. Bahkan musik juga bisa membangkitkan kenangan kapan saja.
Daftar Isi
Daftar Aplikasi Pemutar Musik Android Terbaik
Memutar musik kini bisa dilakukan secara mudah dan praktis hanya dengan menggunakan perangkat Android. Kamu hanya perlu mengunduh salah satu aplikasi pemutar musik dan menginstalnya di HP secara cepat.
-
AIMP
Siapa tidak mengenal AIMP? Ini adalah aplikasi khusus untuk memutar musik yang memiliki tampilan sangat sederhana. Bahkan aplikasi ini dapat digunakan secara offline dengan pilihan fitur yang sangat mudah dipahami.
AIMP mampu memindai sekaligus mendaftar semua jenis musik di dalam penyimpanan internal sekaligus eksternal ponselmu. Di samping itu, aplikasi mutakhir ini juga mendukung banyak format musik. Bahkan juga sudah mendukung equalizer 29-band.
-
Pixel Player
Pixel Player menjadi rekomendasi aplikasi khusus pemutar musik offline terbaik di Android. Aplikasi mutakhir yang dapat digunakan secara gratis ini juga sangat ringan sehingga tidak akan banyak memakan RAM. Cocok sekali bagi kamu yang memiliki HP dengan RAM terbatas. Pastinya tidak akan makan tempat.
Iika berbicara tentang fiturnya maka bisa dikatakan sudah cukup bagus. Fitur yang dimiliki Pixel Player diantaranya equalizer 5-band, pemutaran tanpa celah, lockscreen control, peningkatan bass dan sebagainya. Memang tidak ada salahnya mendownload Pixel Player untuk mendengarkan musik favorit.
Baca Juga : Cara Download Lagu di Spotify Menggunakan Akun Premium
-
BlackPlayer
Aplikasi khusus pemutar musik offline ini juga sering disebut sebagai aplikasi pemutar musik Android yang handal. BlackPlayer juga mampu menyediakan banyak fitur mutakhir seperti equalizer 5-band, pengaturan waktu tidur, pemutaran tanpa celah, aksen warna yang berlimpah dan tema ringan.
Selain itu, BlackPlayer juga sudah dilengkapi dengan dukungan chromecast serta grup musik dengan sortiran mulai dari kisaran tahunnya. Menariknya, aplikasi ini juga sudah dilengkapi dengan kustomisasi crossfading. Aplikasi ini sangat direkomendasi untuk penikmat lagu keren sepertimu.
-
Rocket Musik Player
Aplikasi pemutar musik ini tentu jangan sampai terlewatkan begitu saja. Terlebih lagi Rocket Musik Player juga menjadi salah satu aplikasi khusus pemutar musik tertua yang masih terus eksis sampai saat ini. Pastinya kualitas aplikasi ini sudah tidak perlu diragukan lagi.
Fitur yang ditawarkan oleh aplikasi mutakhir ini juga sangat berlimpah. Mulai dari pilihan tema yang beragam, 10 band equalizer, sleep timer, podcast bookmark, dukungan scrobbling, chromecast, auto Android dan masih banyak lagi.
-
SoundCloud – Music & Audio
Jika berbicara tentang aplikasi pemutar musik mutakhir, maka sudah pasti ada SoundCloud sebagai salah satunya. Ini adalah aplikasi yang sangat ideal untuk memainkan musik secara mudah dan praktis. Bahkan daftar lagunya juga sangat banyak.
Bukan hanya itu saja, aplikasi ini juga mampu memberikan saran tentang lagu apa yang mungkin kamu sukai atau yang cocok dengan suasana hatimu. Bagusnya lagi, aplikasi ini jga memberikan cukup ruang untuk seniman muda dalam mendapatkan banyak khalayak untuk berbagi lagu kesayangan.
Aplikasi pemutar musik Android memang ada begitu banyak macamnya. Kamu bisa pilih sendiri mana yang paling cocok dengan smartphonemu. Pastikan bisa mendengarkan lagu-lagu favoritmu kapan dan dimana saja dengan menggunakan aplikasi pemutar musik mutakhir saat ini. Jangan sampai tidak!