Pada versi terbarunya, WhatsApp memungkinkan pengguna untuk menghapus pesan yang terkirim dalam rentang waktu tertentu. Bagi pengguna yang belum sempat atau penasaran dengan pesan yang terhapus, sekarang sudah ada cara melihat pesan WhatsApp (WA) yang dihapus.
Cara yang akan dijelaskan pada pembahasan kali ini lebih dikhususkan bagi pengguna Android, karena pada iPhone lebih rumit. Ada beberapa kondisi yang perlu diperhatikan ketika menggunakan cara-cara berikut ini.
Daftar Isi
Cara Melihat Pesan WhatsApp (WA) Yang Dihapus Paling Mudah
1. Restore Backup Chat
- Lakukan clear data & cache pada aplikasi WhatsApp terlebih dahulu.
- Selanjutnya tinggal login ulang menggunakan akun yang sama seperti sebelumnya.
- Ikuti petunjuk yang ada di layar sampai berada di langkah Restore Chat.
- Pada bagian ini, pengguna bisa melakukan Restore Chat dari backup pesan hari-hari sebelumnya.
- Jika terdapat beberapa backup chat, maka bisa memilih salah satu sesuai tanggalnya.
- Pilih salah satu dan tunggu sampai proses restore chat selesai, nantinya pengguna bisa melihat pesan WhatsApp yang terhapus seluruhnya.
Catatan : cara ini hanya bisa dilakukan jika pengguna telah melakukan backup chat dan bisa melihat pesan yang sudah terhapus pada tanggal tertentu.
2. Menggunakan Aplikasi WhatsRemoved+
- Cari aplikasi WhatsRemoved+ di Play Store dari publisher Development Colors dan lakukan penginstalan.
- Buka aplikasinya dan berikan akses perizinan ke notifikasi sistem Android.
- Ketika aplikasi terbuka, masuk terlebih dahulu ke menu Pengaturan.
- Tambahkan aplikasi WhatsApp agar ketika ada pesan masuk akan terdeteksi oleh aplikasi ini dan terekam apabila terhapus.
- Simpan pengaturan dan kembali ke halaman beranda.
- Pengguna tinggal membuka aplikasi ini untuk memantau chat WhatsApp apa saja yang telah dihapus oleh pengirim.
3. Menggunakan Aplikasi Recent Notification
- Unduh aplikasi Recent Notification dari LibApps di Play Store.
- Jalankan aplikasinya dan jika muncul perizinan tertentu, izinkan terlebih dahulu agar bisa bekerja dengan baik.
- Klik menu Settings di ujung kanan atas dan atur sesuai dengan keinginan masing-masing.
- Kembali ke halaman utama setelah selesai mengatur pengaturan.
- Nantinya seluruh notifikasi dari sistem maupun aplikasi yang masuk akan terekam di halaman utama ini.
- Pengguna bisa mengecek notifikasi dari chat WhatsApp dan akan terlihat sekalipun sudah terhapus.
Baca Juga : Download Coreldraw Full Version
4. Menggunakan Notification History
- Download aplikasinya melalui Play Store dan biarkan penginstalan berlangsung.
- Jalankan aplikasinya dan aktifkan terlebih dahulu akses notifikasinya melalui Settings.
- Lakukan pengaturan sedemikian rupa sesuai dengan kebutuhan.
- Kembali ke halaman utama dan disini akan muncul berbagai macam aplikasi yang terinstal di ponsel.
- Pilih logo WhatsApp dan pengguna akan diarahkan ke halaman khusus yang bernama Notification Details.
- Di halaman inilah pengguna bisa melihat pesan yang masuk namun dihapus oleh pengirim.
5. Menggunakan WhatsApp Plus
- Unduh terlebih dahulu aplikasinya melalui link berikut .
- Izinkan pengaturan penginstalan dari Unknown Resource terlebih dahulu, kemudian lanjutkan penginstalan seperti biasa.
- Login ke WhatsApp Plus menggunakan nomor sebelumnya atau bisa juga nomor baru.
- Ikuti petunjuk login di layar sampai berhasil masuk ke aplikasinya.
- Sekarang masuk ke menu Pengaturan, kemudian aktifkan fitur Anti Revoke.
- Simpan pengaturannya dan sekarang apabila ada pesan WhatsApp terhapus akan tetap terlihat di kolom obrolan.
Dari beberapa cara melihat pesan WhatsApp (WA) yang dihapus di atas, sebagian pengguna memilih menggunakan WhatsApp mod karena fitur menarik yang ditawarkannya. Namun penggunaan versi mod masih menjadi pro dan kontra, ini berarti pengguna harus menanggung resikonya.
One Reply to “Cara Melihat Pesan WhatsApp (WA) Yang Dihapus di Android”